Rabu, 30 Oktober 2013

ENERGI DAN TRANSPORT


ENERGI dan TRANSPORT • " Sebagai bagian dari populasi dunia yang hidup di kota-kota tumbuh hampir 70 persen pada tahun 2050 dan konsumsi energi untuk transportasi di kota-kota diharapkan dua kali lipat , kebutuhan yang efisien , solusi transportasi yang terjangkau , aman dan berkapasitas tinggi akan menjadi lebih akut , " Direktur Eksekutif IEA Maria van der Hoeven(http://www.slideshare.net/fahmyatauhid)
Untuk lebih detail lagi berikut ulasannya......

ENERGI

Energi adalah kemampuan melakukan kerja. Disebut demikian karena setiap kerja yang dilakukan sekecil apapun dan seringan apapun tetap membutuhkan energi. Menurut KBBI energi didefiniskan sebagai daya atau kekuatan yang diperlukan untuk melakukan berbagai proses kegiatan. Energi merupakan bagian dari suatu benda tetapi tidak terikat pada benda tersebut. Energi bersifat fleksible artinya dapat berpindah dan berubah.( http://www.kamusq.com/2012/11/energi-adalah-pengertian-dan-definisi.html)
TRANSPORT

Transportasi adalah pemindahan manusia atau barang dari satu tempat ke tempat lainnya dengan menggunakan sebuah wahana yang digerakkan oleh manusia atau mesin. Transportasi digunakan untuk memudahkan manusia dalam melakukan aktivitas sehari-hari. Di negara maju, mereka biasanya menggunakan kereta bawah tanah (subway) dan taksi.( http://tugasakhiramik.blogspot.com/2009/10/pengertian-transportasi.html)

Wassalam...

Senin, 21 Oktober 2013

SUSTAINABLE CITY 2 ( KOTA BERKELANJUTAN 2 )

Ini adalah sambungan dari materi sebelumnya. Tapi ini agak lebih spesifik, karna langsung kita bahas sesuai dengan poin-poin yang ada dibawah: langsung kita bahas yach....

a.       Lingkungan kota berkelanjutan



Lingkungan kota berkelanjutan adalah aset untuk kita dan anak cucu kita kemudian. Kenapa? Karna lingkungan dapat memberikan dampak yang baik ataupun buruk sesuai dengan lingkungan yang ada. Kalau lingkungan itu buruk maka individu-individu, masyarkat ataupun negaranya akan rusak. Tapi kalau lingkungannya baik maka individu-individu, masyarakat ataupun negaranya juga akan ikut baik karna dari ketiga poin tadi tidak dapat dipisahkan dari yang namanya lingkungan. Dan dapat dikatakan bahwa masyarakat adalah cerminan dari lingkungannya.

b.       Transportasi


Dunia yang modern seperti sekarang yang kita rasakan ini memberikan dampak bagi masyarakat untuk terus menyesuaikan dirinya dalam menghadapinya termasuk salah satu contoh yaitu adalah sistem transportasi.

Tranportasi menjadi kebutuhan yang sangat penting bagi masyarakat baik itu sistem tranportasi pribadi maupun sistem tranportasi yang umum. Berkembangnya sebuah kota kalau tidak di imbangi dengan sistem tranportasi yang dapat menunjang maka lambat laun negara itu akan mengalami kerepotan untuk menjadikan negara mereka teratur dan makmur.


c.       Kepentingan sosial



Berbicara tentang kepentingan sosial, negara dalam hal ini adalah pemerintah tidak dapat dipisahkan karna ini adalah salah satu tanggung jawabnya untuk memberikan kenyamanan terhadap masyarakatnya.

Kepentingan sosial tidak hanya berbicara tentang kebutuhan pangan atau sandang  tetapi juga berbicara tentang kenyamanan kota, dimana kota adalah kiblat perekonomian negara. Negara juga tidak dapat bekerja sendiri, melainkan dapat bekerja sama dengan orang URBAN DESIGN yang sedikit banyaknya di ketahui olehnya untuk menciptakan kenyamanan yang baik untuk masyarakat


d.       Kelangsungan ekonomi.




Kota kemudian menjadi salah satu tujuan untuk mencari sebuah penghasilan yang dapat menghidupkan sebuah individu, masyarakat, ataupun negaranya sendiri.

Negara yang tidak memberikan dampak yang baik bagi kelangsungan ekonominya, maka orang yang berada dikota akan kemudian lama kelamaan dia akan memberontak karna tidak sesuai yang mereka harapkan, dimana mereka mengharapkan kota adalah sebuah tempat yang bisa memberikan hal—hal yang baik bagi mereka.


SUSTAINABLE CITY 1 (KOTA BERKELANJUTAN 1)

Perkembangan kota berkelanjutan mengedepankan keseimbangan antara aspek ekonomi,sosial-budaya dan lingkungan hidup.(Doni j. Widiantono 2008).

Perkembangan kota berkelanjutan tidak dapat di lepaskan dari yang namanya urban  form karna Urban form adalah desain kota dan tata letak fisik.

Urban form ada hubungan yang kuat antara bentuk perkotaan dan lingkungan, sosial dan ekonomic berkelanjutan. Berikut adlah gambar dari pada yang namanya urban form:

Gambar 1: urban form.(slideshare.fahmyatauhid).

Ini adalah bentuk urban form pada beberapa negara. Dan bisa kita lihat yang mana bentuk urban form yang paling efektif jika kita berbicara tentang kota berkelanjutan,yaitu adalah NEW YORK . kenapa demikian? karna dapat kita lihat secara kasat mata bahwa urban form new york mudah di akses di bandingkan dengan urban form dari negara lain di mana pola jalan yang tidak teratur dan tidak tertata dengan baik.

Contoh jika orang ingin ke pusat kota secara otomatis orang akan mencari jalan yang dapat di akses dengan mudah dan tidak berada pada jangkauan yang terlalu jauh, dan tidak berbelok-belok. Itu yang kemudian menjadikan orang mudah dalam mengakses sesuatu, karna seperti yang kita ketahui manusia cendrung mencari yang mudah.

Urban  form juga memperhatikan kepentingan lingkungan di mana dia mengklaim untuk bertambah lebih tersusun. Urban form juga berkonsentrasi pada penggunaan biaya perjalanan yang lebih sedikit dan oleh karena itu, pengeluaran dapat menurun dari kendaraan.
Dan ada beberapa hal inti ataupun poin-poin dari pengaruh urban form yaitu:
a.       Lingkungan kota berkelanjutan
b.       Trnaportasi
c.       Kepentingan sosial

d.       Kelangsungan ekonomi.

Senin, 07 Oktober 2013

BANGUNAN BERKELANJUTAN



Pembangunan kota adalah salah satu keberhasialan terbesar manusia. Bentuk  kota selalu menjadi cermin dari peradabannya. Bentuk ini ditentuka dari keanekaragaman keputusan-keputusan yang di buat oleh masyarakat, untuk menghasilkan sesuatu kekuatan nyata dan bentuk yang melahirkan kota terhormat ( edmund n. bacon)
Namun untuk  lebih spesifik sekali untuk mengetahui bangunan berkelanjutan adalah terdapat 3 faktor utama yaitu:
1.    Ekonomi

Ekonomi adalah sesuatu yang tidak bisa dilepaskan dalam kehidupan manusia, apalagi dalam membicarakn pembangunan berkelanjutan karna ini adalah sebuah penggerak untuk dapat tercapainya pembangunan yang pada akhirnya manusia itu sendirilah yang menggunakannya.
Seperti yang di katakan oleh teori causins “pengeluaran besar,pendapatan besar”

2.    Sosial

Sifat-sifat dan karakteristik sosial memberi pengaruh pandangan mereka terhadap lingkungan hidupnya. Persamaan dan perbedaan dari pada ruang-ruang sosial yang diciptakan berdasarkan aspek kehidupan masyarakat membentuk rajutan yang beranekaragam.  Kita sebagai manusia adalah mahluk sosial yang tidak akan bisa hidup tanpa bantuan dari orang lain. Maka dari itu sosial perlu kita pahami untuk sebuah keberlanjutan kehidupan,dan pembangunan berkelajutan. Kaedah sosial budaya yang melekat pada kehidupan masyarakat dan membentuk struktur tata ruang fisik yang diisi oleh bentuk bangunan serta kehidupan sehari-hari yang spesifik.

3.    Lingkungan  

Lingkungan menjadi salah faktor keberlanjutan,dikarnakan lingkungan adalah pendukung bangunan keberlanjutan dan salah satu kekuatan yang membentuk suatu bangunan khususnya bangunan perkotaan adalah lingkungan juga.

Unsur fisik lingkungan alam terdiri dari 4 unsur:
1.    Topografi
2.    Iklim
3.    Bahan dan
4.    Teknologi.
Unsur ini adalah kekuatan yang mempengaruhi pemukiman manusiadari masa awal sampai dengan kota kontemporer saat ini (Bambang:50). 

Thanks
wassalam

...